Artikel

Ketua KORPRI Asahan Akan Berikan Semangat Baru Di Tubuh KORPRI Sesuai Visi Misi

Ketua KORPRI Asahan, Moch Azmy Ismail menyatakan akan memberikan semangat baru di tubuh KORPRI Asahan dalam kepemimpinannya. Hal tersebut dikatakannya ketika ditemui MitrakitaNEWS di kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Asahan.

“Saya baru 2 bulan duduk sebagai ketua KORPRI Asahan berdasarkan SK DPP KORPRI Sumatera Utara menggantikan Almarhum Sofyan Yoga. Dengan demikian, saya akan memberikan semangat baru di tubuh KORPRI Asahan. Ya sesuai visi misi KORPRI Asahan, serta berupaya merealisasikan amanah Rapat Kerja KORPRI Asahan 2019 di Aceh,” katanya kepada MitrakitaNEWS, Rabu (19/08/2020).

Disebutkannya, salah satu amanah yang telah terealisasi adalah ditetapkannya tapak Gedung Purna Bakti yang diresmikan langsung oleh Bupati Asahan pada hari Selasa (18/08/2020) lalu.

Selanjutnya, tambah Azmy, amanah Raker KORPRI 2019 yang akan direalisasikan dalam waktu dekat adalah perlindungan hukum untuk anggota KORPRI dan membentuk BPHK (Badan Penanganan Hukum KORPRI).

“Dalam waktu dekat kita akan buat MoU dengan salah satu advocat di Asahan untuk menangani permasalahan hukum yang dialami anggota KORPRI. Hal ini juga merupakan amanah Raker 2019 di Aceh,” ujar Ketua KORPRI yang juga Kadis PMD Asahan ini.

Dilanjutkannya lagi, dirinya akan memperbaiki manajemen di internal KORPRI sesegera mungkin dan menyesuaikannya dengan perkembangan zaman.

“Terutama digital teknologi. DPK akan membuat website KORPRI, sehingga apa yang diamanahkan Raker dapat dipublikasikan ke seluruh anggota KORPRI melalui sarana internet. Jadi semangat baru itu akan tumbuh di DPK KORPRI Asahan,” pungkas Azmy.

Diakhir, Azmy juga mengatakan, selain website, DPK juga akan merancang aplikasi e-KORPRI sehingga nantinya diharapkan semua administrasi KORPRI dan kesekretariatan dapat berjalan sesuai AD/ART dan dapat dengan mudah di akses oleh semua anggota KORPRI dimana saja berada.